Senin, 08 Mei 2017

Iran Melihat Harga Minyak yang Pas di Kisaran US$ 55 per Barel

PT RIFAN FINANCINDO - Pemerintahan Iran melihat bahwa harga minyak mentah di kisaran US$ 55 per barel merupakan harga yang pas. Selain itu, Pemerintahan Iran juga yakin bahwa kemungkinan besar organisasi negara-negara produsen minyak (OPEC) akan memperpanjang kesepakatan pemangkasan produksi.

"Kisaran harga yang sesuai untuk minyak sekitar US$ 55 per barel," jelas Menteri Perminyakan Iran Bijan Zanganeh ditulis Reuters mengutip dari situs berita Kementerian Perminyakan Iran Shana, Senin (8/5/2017).

Pada perdagangan Jumat kemarin memang harga minyak berjangka Brent naik 72 sen, atau 1,5 persen ke posisi US$ 49,10 per barel. Sementara harga minyak mentah AS West Texas Intermediate naik 70 sen, atau 1,5 persen, menjadi US$ 46,22 per barel.

Harga tersebut sedikit menguat dan mulai beranjak dari posisi terendah dalam lima bukan terakhir. Pendorongnya, adanya keyakinan dari pelaku pasar bahwa Arab Saudi dan Rusia akan kembali atau memperpanjang pemangkasan pasokan untuk mendukung terbentuknya keseimbangan harga minyak yang baru.

Zanganeh mengatakan bahwa anggota OPEC telah memberi isyarat bahwa mereka condong ke arah perluasan pemangkasan pasokan. "Saya pikir produsen minyak non OPEC juga akan melakukan hal yang sama, tambah dia.

Para menteri energi perminyakan dari negara-negara anggota OPEC dan non OPEC rencananya akan bertemu pada 25 Mei mendatang.

Untuk diketahui, negara-negara anggota OPEC dan beberapa negara di luar OPEC seperti Rusia sepakat untuk masing-masing memangkas produksi minyak selama enam bulan mulai awal Januari hingga akhir Juni.

kesepakatan tersebut untuk mengendalikan pasokan minyak di dunia. Selama ini memang pasokan minyak di dunia lebih besar dari permintaan sehingga mendorong harga minyak turun dari semula di kisaran US$ 100 per barel menjadi di bawah US$ 50 per barel. ( liputan6.com )

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
Disclaimer: Semua informasi yang terdapat dalam blogspot kami ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan berita terbaik, namun demikian kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blogspot kami ini. Kami berhak mengatur dan menyunting isi saran atau tanggapan dari pembaca atau pengguna agar tidak merugikan orang lain, lembaga, ataupun badan tertentu serta menolak isi berbau pornografi atau menyinggung sentimen suku, agama dan ras.