RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas
turun pada Kamis pagi di Asia, tergelincir dari level tertinggi dalam
1-1/2 minggu, karena saham-saham yang terpuruk kembali bangkit bersama
dengan minyak mentah AS. Spot
emas turun 0,2 persen di level $ 1,099.40 per ons pada pukul 00:39 GMT,
setelah menyentuh $ 1,109.20 pada hari Rabu, yang merupakan tertinggi
sejak 8 Januari lalu. Emas AS untuk pengiriman Februari turun 0,6 persen menjadi $ 1,099.60 per ons.
Bullion
telah mendapatkan manfaat dari sentimen risk-averse yang telah menyeret
ekuitas dan minyak ke posisi terendah multi-tahunan dan mendorong
investor ke arah aset yang dianggap sebagai safe haven. Namun,
logam telah menemukan resistance sekitar $ 1.100 sebagai ancaman lebih
lanjut dari kenaikan suku bunga AS dan dolar AS yang lebih kuat
menunjukkan potensi kenaikan terbatas.
Tapi
harapan kenaikan suku bunga AS di bulan Maret berkurang setelah harga
konsumen secara tak terduga turun pada bulan Desember karena menurunnya
biaya produk energi dan makanan, memberikan tanda-tanda inflasi yang
lemah. SPDR
Gold Trust, ETF berbasis emas terbesar dii dunia, mengatakan
kepemilikan naik menjadi 660,30 ton pada hari Rabu dari 657,92 ton di
hari Selasa.(frk)
Sumber: Reuters
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.